Pendataan Seruti Triwulan II Tahun 2024 - News - BPS-Statistics Indonesia Temanggung Regency

Pengajuan Rekomendasi Kegiatan Statistik oleh Instansi Pemerintah dapat Dilakukan Melalui : https://romantik.web.bps.go.id

Layanan Online Pelayanan Statistik Terpadu Dapat Dilakukan Melalui: Email bps3323@bps.go.id dengan Subjek "Permintaan Data", WhatsApp di Nomor: 0898-8029-320, dan Akses ke https://pst.bps.go.id

Download Aplikasi SiAgung Melalui: http://s.bps.go.id/Apk_SiAgung

Pendataan Seruti Triwulan II Tahun 2024

Pendataan Seruti Triwulan II Tahun 2024

July 9, 2024 | BPS Activities


Survei Ekonomi Rumah Tangga Triwulanan (Seruti) merupakan survei yang diselenggarakan BPS dalam rangka menyediakan data dasar dalam penghitungan pengeluaran konsumsi rumah tangga (PK-RT) sebagai komponen PDB. Data yang dihasilkan Seruti sangat dibutuhkan untuk memperoleh informasi mengenai fulktuasi dan pola PK-RT triwulanan.

Survei Ekonomi Rumah Tangga Triwulanan (SERUTI) dilaksanakan setiap triwulan yaitu data ekonomi rumah tangga berupa nilai dan pola pendapatan, pengeluaran konsumsi, dan non konsumsi, investasi, dan transaksi keuangan rumah tangga.
Tujuan SERUTI untuk mengetahui perkembangan pola pengeluaran konsumsi masayarakat di triwulan II sebagai lanjutan dari SERUTI triwulan I sebelumnya sehingga respondennya merupakan responden panel.

Saat ini Seruti memasuki triwulan II yang pencacahannya dilaksanakan pada tanggal 27 Juni-6 Juli 2024. Jumlah rumah tangga sampel Seruti Triwulan II di Kabupaten Temanggung sebanyak 2 (dua) blok sensus.

Guna menjaga kualitas data Seruti sesuai proses bisnis BPS, BPS Kabupaten Temanggung melaksanakan pengawasan lapangan. Pengawasan dilakukan sejak pencacahan sampel rumah tangga. Pengawas mendampingi dan mengevaluasi kinerja pencacah sehingga kesalahan-kesalahan yang mungkin terjadi dapat dihindari sedini mungkin serta membantu menyelesaikan masalah-masalah yang ditemui pencacah di lapangan.

Semoga petugas di lapangan diberikan kesehatan dan kemudahan dalam menjalankan tugasnya. Bagi masyarakat Kabupaten Temanggung yang terpilih menjadi sampel Seruti Triwulanan ini, jangan lupa untuk menerima kedatangan petugas dan memberikan jawaban yang benar.

#seruti
#serutitriw2
#cintadata
#ASNBerakhlak
@bpsprovjateng
@bps_statistics
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Temanggung (Statistics Of Temanggung Regency)Jl. Suwandi Suwardi Temanggung 56229 Jawa Tengah Indonesia

Telp (0293) 491149 Faks (0293) 491149

Mailbox : bps3323@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia